Menteri Sosial, Tri Rismaharini Ajak Rakyat Pegunungan Bintang Bersama Membangun

JAKARTA, PEMILU251 Views

BERITA OKMIN TV – 


JAKARTA
– Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Rismaharini mengajak seluruh rakyat di Kabupaten Pegunungan Bintang untuk Bersama-sama bergandengan tangan membangun daerah yang berbatasan dengan Papua Nugini itu. Demikian pernyataan Menteri Risma saat menerima Bupati Pegunungan Bintang, Spei Yan Bidana di ruang kerjanya pada kamis, (23/02).

banner 336x280

“Saya dan seluruh jajaran di Kementerian Sosial mengajak Bapa, mama, adik dan kakak di seluruh Pegunungan bintang untuk Bersama-sama membangun Pegunungan bintang. Tidak ada yang tidak mungkin. Semua bisa mungkin asalkan kita bisa Bersatu untuk membangun”, ungkap Menteri Risma saat itu.

Pada pertemuan Bersama Bupati Spei Yan Bidan aitu, Mensos Risma juga siap membantu rakyat di Kabupaten Pegunungan Bintang dengan memberi bantuan berupa 1000 ekor babi. Bantuan ini diberikan Risma sebagai bentuk perhatian terhadap pemberdayaan rakyat. Nantinya, bantuan ini dilakukan pemerintah Kabupaten dengan membeli ternak babi langsung dari rakyat agar benar-benar masyarakat mendapat manfaat langsung.

Selain 1000 ekokor babi, Mensos Risma juga akan memberikan bantuan berupa memfasilitasi penggunaan kayu yang nantinya dipakai sebagai pengganti tiang listrik besi. Jenis kayu itu tergolong kuat akan dibeli pihak kementerian langsung dari rakyat yang difasilitasi pemda setempat. Alasannya juga yaitu dalam konsep rakyat diberdayakan. Menggunakan tiang besi akan memakan biaya yang terlampau besar.

Bupati Spei Yan Bidana usai melakukan pertemuan Bersama Menteri Risma mengatakan merasa sangat berterima kasih karena ada perhatian serius pemerintah bagi rakyat di Pegunungan Bintang.

Menyinggung soal bantuan Mensos tersebut, menurut Bupati Spei pemda akan mengatur teknisnya melalui dinas terkait.

“Prinsipnya kita melihat langsung bagaimana ibu Menteri begitu menaruh perhatian untuk Pegunungan Bintang. Semua data pemerintah terkait kebutuhan masyarakat juga sudah kami serahkan agar kedepannya pihak Kemensos memberi prioritas bagi rakyat di Pegunungan Bintang”.

Penulis: Fren

Editor : Okmin TV

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *