Wakapolres Karimun Kompol Salahuddin : Tingkatkan Kedisiplinan dan Tanggungjawab

HUKRIM551 Views

OKMINTV.COM – [KARIMUN] – Wakapolres Karimun Kompol Salahuddin, meminta peserta Pendidikan Bintara Polri tahun 2025 agar tingkatkan kedisiplinan, tanggungjawab dan menghindari semua bentuk pelanggaran.

“Kita minta semua agar tingkatkan kediplin, tanggungjawab dan hindari semua bentuk pelanggaran”, kata Wakapolres Karimun saat menggelar apel pembukaan latihan kerja siswa Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Bintara Polri T.A. 2025 SPN Polda Kepulauan Riau, bertempat di Lapangan Bhayangkara Polres Karimun, Senin (3/11/2025).

banner 336x280
Latihan kerja siswa Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Bintara Polri T.A. 2025 SPN Polda Kepulauan Riau, bertempat di Lapangan Bhayangkara Polres Karimun, Senin (3/11/2025).

Apel saat itu dipimpin oleh Wakapolres Karimun Kompol Salahuddin, S.I.K., M.H. mewakili Kapolres Karimun, diikuti oleh Pejabat Utama, para perwira, personel Polres Karimun, serta 58 siswa Latja yang hadir lengkap dan dalam keadaan sehat.

Dalam amanatnya, Dirinya menyampaikan agar para siswa memanfaatkan latihan kerja ini sebaik mungkin, selain itu, dirinya berpesan kepada para mentor agar memberikan bimbingan dan contoh yang baik kepada para siswa.

Informasi yang diperoleh media ini, Kegiatan latihan kerja ini akan berlangsung selama 7 hari ke depan, dan diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung bagi para siswa dalam penerapan ilmu kepolisian di lapangan nantinya. [M.Saipul]

banner 336x280

Berita terkait

Berita TV

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *